Memahami Film
Penulis:
Himawan Pratista
Editor:
Esthi Damayanti
Penerbit:
Homerian Pustaka, Yogyakarta, 2008
ISBN 978-979-17454-2-0
Catatan:
Beli buku secara ngga sengaja, tapi akhirnya cukup bermanfaat.
Sebenernya berawal dari kebutuhan untuk memahami sebuah film secara teknis. Selama ini gue selalu menempatkan diri sebatas penikmat film saja, tidak lebih. Itu karena gue merasa ngga ngerti banget dengan segala macam teknik yang ada di balik produksi sebuah film.
Liat-liat di toko buku dan membaca ‘janji’ kesederhanaan yang ditawarkan penulisnya, akhirnya beli juga deh bukunya.
Penulis dengan latar belakang pendidikan arsitektur ini dengan jelasnya memaparkan semua hal dasar yang terkait dengan teknis produksi sebuah film. Yang paling penting di sini, dijelaskan secara rinci namun dengan bahasa sederhana satu persatu istilah dalam produksi film.
Yang juga bikin buku ini menarik, sebagai studi kasus penulis memilih film Kill Bill sebagai contoh dan bahan bahasan yang dikaitkan dengan semua materi dalam buku yang telah dibahas sebelumnya.
Buku ini cukuplah sebagai pengenalan yang cukup untuk segala macam teknik dalam produksi film. Tapi buku ini belum memancing ketertarikan gue untuk terjun ke dalam dunia perfilman. Buku baru bisa mendorong gue untuk segera menonton film Kill Bill kembali. Setelah gue memahami Kill Bill dari sudut pandang buku ini, mungkin baru muncul ketertarikan lebih untuk terjun ke perfilman.
No comments:
Post a Comment